HP full screen dibawah 2 juta tahun 2020 - ANGOPS

HP full screen dibawah 2 juta tahun 2020

Smartphone Android full screen memang memiliki tampilan yang menarik sehingga disukai banyak orang. Bahkan saat ini sudah banyak ponsel dengan desain full display dibandrol dengan harga yang murah meriah, ada yang 1 jutaan atau dibawah 2 juta.

Namun banyaknya jenis daftar HP yang memiliki desain full-screen tersebut membuat kita bingun menentukan pilihan saat akan membeli ponsel baru. Sebetulnya tips paling simpel untuk memilih ponsel baru yaitu melihat spesifikasi ponsel dan harganya, sehingga bisa disesuaikan dengan budget yang ada. 

Nah, dalam artikel ini Angops akan memberikan rekomendasi smartphone Android fullscreen murah tapi berkualitas agar kamu tidak bingung saat akan membeli ponsel baru.



1- HP full screen murah Samsung Galaxy A11

hp-full-screen-dibawah-2-juta

Merek Samsung memang sudah sangat populer dengan smartphone canggihnya, dan salah satu yang memiliki desain layar penuh adalah Samsung Galaxy A11.

Galaxy A11 memiliki desain layar infinity-O dikiri atas, dan berukuran 6.4 inch serta menggunakan panel PLS dengan resolusi HD Plus menyuguhkan tampilan gambar yang bagus. Untuk spesifikasi dan harga lengkapnya seperti dibawah ini.

Harga & spesifikasi Samsung Galaxy A11 :
  • Layar : 6.4 inci | PLS | resolusi HD plus
  • Prosesor : Octa core 1,8 Ghz | Snapdragon-450
  • Kamera depan : 8 MP 
  • Kamera belakang : 13 MP | ultra-wide 5 MP | depth-sensor 2 MP
  • OS : Android 10 | One UI
  • Memori : Ram 3 Giga Byte | Rom 32 Giga Byte
  • SIM card : Dual SIM + satu MicroSD 512 Giga Byte
  • Baterai : 4000 mAh
  • Warna : Hitam | Putih
  • Fitur lain : Sidik jari | Dolby Atmos
  • Harga : 1.9 jutaan 


2- HP Oppo A12 full-screen murah


hp full screen murah, hp oppo full screen harga dibawah 2 juta, android full screen murah


Selanjutnya ada HP Oppo yang memiliki desain layar full view, dengan model infinity-V untuk menempatkan kamera depannya. 

Memiliki ukuran layar yang lebih kecil jika dibandingkan dengan Galaxy A11, tapi memiliki keunggulan di sisi baterai yang digunakan yaitu sebesar 4230 mAh. Untuk harga dan sepesifikasi lengkap Oppo A12 lihat di bawah ini.

Harga & spesifikasi Oppo A12 :
  • Layar : 6.22 inci | IPS | resolusi HD plus
  • Prosesor : Mediatek Helio P35
  • Kamera depan : 5 MP 
  • Kamera belakang : 13 MP | depth-sensor 2 MP
  • OS : Android Pie | ColorOS 6.1
  • Memori : Ram 3 Giga Byte | Rom 32 Giga Byte
  • SIM card : Dual SIM + satu MicroSD sampai 256 Giga Byte
  • Baterai : 4230 mAh
  • Warna : Hitam | Biru
  • Fitur lain : Sidik jari | Kecerahan 450 nits | Corning Gorilla Glass 3
  • Harga : 1.9 jutaan 

3- HP Xiaomi Redmi 8A Pro full display murah

hp full screen murah xiaomi, hp xiaomi full screen harga dibawah 2 juta, hp full display murah


Redmi 8A Pro merupakan smartphone baru keluaran Xiaomi yang memiliki desain layar infinity-V, sangat elegan dan harganya juga sangat terjangkau.

Salah satu kelebihan yang mencolok dari produk Xiaomi adalah harganya yang murah, tapi kualitas setara dibanding ponsel produsen lain. Sperti Redmi 8A Pro ini yang dibekali dengan baterai yang begitu besar yaitu 5000 mAh, untuk lebih lengkapnya lihat sepesifikasinya sebagi berikut.

Harga & spesifikasi Xiaomi Redmi 8A Pro :
  • Layar : LCD 6.22 inci | IPS | resolusi HD plus
  • Prosesor : Qualcom Snapdragon 439
  • Kamera depan : 8 MP 
  • Kamera belakang : 13 MP | 2 MP
  • OS : Android 10
  • Memori : Ram 2 atau 3 Giga Byte | Rom 32 Giga Byte
  • SIM card : Dual SIM + satu MicroSD sampai 256 Giga Byte
  • Baterai : 5000 mAh
  • Warna : Hitam | Biru | Putih 
  • Harga : 1.6 jutaan [2 Giga byte / 32 Giga byte] | 1.7 jutaan [3 Giga byte / 32 Giga byte]

Nah, itulah beberapa smartphone dengan desain layar full view dengan harga murah di bawah 2 juta atau sekitar 1 jutaan. Dengan mengetahui rekomendasi dari Angops, maka kamu bisa lebih cepat dan mudah menentukan HP apa yang akan dibeli.

Baca juga artikel menarik terkait :



Harga bisa berbeda pada toko atau marketplace yang berbeda, dan bisa berubah setiap saat.

Share this article

Silakan tulis komentar Anda